Sementara itu, rekan setimnya, Francesco Bagnaia, masih berada di posisi ketiga dengan 213 poin. Dikutip dari Crash, Pecco memilih bersikap realistis terkait peluang juara.
Bagnaia mengakui bahwa mengejar Marc di sisa musim ini akan sangat sulit. Fokus utamanya kini adalah berbenah diri dan mencoba menyalip Alex Marquez di klasemen.
Francesco Bagnaia menyatakan akan mengalihkan fokusnya untuk mengejar Alex Marquez, yang saat ini menempati posisi kedua klasemen dengan raihan 261 poin.
"Tentu saja, ada perubahan target yang harus dilakukan setelah mengarungi musim ini," kata Bagnaia.
"Sulit rasanya untuk duel dengan Marc Marquez dalam kondisi saya seperti ini. Kami harus realistis," tegas Bagnaia.
![]() |
| NONTON LIVE STREAMING MOTOGP |
Francesco Bagnaia menyatakan akan mengalihkan fokusnya untuk mengejar Alex Marquez, yang saat ini menempati posisi kedua klasemen dengan raihan 261 poin.
"Saya harus melakukan yang terbaik yang saya bisa. Kini, fokus saya adalah tidak tertinggal dari Alex," tutur Bagnaia.



